Tips Order Go-Jek Yang Aman

Gojek - Cara order Go-Jek mungkin hampir semua orang sudah mengerti dan faham, namun cara aman untuk melakukan order layanan transportasi ojek online ini sangatlah perlu di perhatikan, mengingat kenyamanan serta keselamatan penumpang adalah no 1 baik bagi pengguna maupun pengendara.

Tips Order Go-Jek Yang Aman
Tips Order Go-Jek Yang Aman

Tips untuk pengguna Go-Jek
1. Lakukan order melalui aplikasi Go-Jek pada Smartphone anda.
2. Tentukan lokasi penjemputan dan lokasi tujuan tepat dari peta yang ada pada aplikasi Go-jek.
3. Apabila sudah mendapatkan driver, lihat foto dan nama pengendara pastikan sama dengan yang menjemput anda.
4. Pastikan pengendara anda menjemput anda, biasanya pengendara akan menghubingi anda melalui SMS ataupun Telepon.
5. Lakukan SMS atau Telepon pada pengendara anda apabila tidak ada respon dari driver Go-jek setelah booking yang anda lakukan, ini untuk menghindari para pengendara nakal yang melakukan penjemputan namun tidak datang pada pemesan.
6. Jangan lupa pastikan foto dan nama pengendara sama dengan yang tertera pada smartphone anda ketika melakukan booking.
7. Pastikan rute perjalanan anda dengan driver Go-jek agar waktu dan jarak tidak terlalu lama dan jauh.

Tips untuk pengendara Go-jek
1. Terima orderan dan langsung hubungi pemesan
2. Apabila tidak ada respon balik dari pemesan lakukan laporan pada no server yang sudah tertera pada inbox atau phone book smartphone Go-jek anda.
3. Jemput pemesan dan jangan lupa berikan Helm dan Masker untuk pemesan.
4. Jemput dan antar tepat waktu.
5. Jaga kenyamanan pemesan dengan jangan terlalu banyak bertanya dan melakukan komunikasi diluar layanan Go-jek karena sudah banyak laporan mengenai kenyamanan dan keamanan pengguna layanan Go-jek akibat para pengendara nakal pada para pemesan.

Begitulah Tips singkat bagi para pengguna dan pengendara Go-jek.

Go-Jek Indonesia

Informasi seputar Gojek Jakarta, Bogor, Bekasi, Depok, Bandung, Surabaya, Bali. Tips dan Trik Gojek